MarketNews.id UOB Kay Hian sekuritas telah memiliki aplikasi online trading sejak tahun 2010 dan kini hadir kembali dengan platform online trading dan mobile trading dengan sistem terkini dan tampilan yang lebih fresh.
Saat ini aplikasi UTRADE Revamp juga menyediakan platform perdagangan digital berbasis web yang telah dirancang untuk memberikan pengalaman baru bagi investor dalam melakukan perdagangan saham di pasar modal Indonesia.
Direktur Utama PT UOB Kay Hian Sekuritas, Stephanus Turangan dalam pernyataan resminya di acara launching UTRADE Revamp, Rabu 19 Juni 2024, menjelaskan, UOB kay Hian melihat pertumbuhan investor Indonesia yang sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir sebagai peluang yang sangat menjanjikan.
UOB Kay Hian menyadari adanya kebutuhan dari investor Indonesia terhadap aplikasi yang berbeda dan memberikan solusi lengkap untuk berinvestasi di Pasar Modal Indonesia.
Dengan menawarkan kecanggihan teknologi berupa fitur order yang lengkap dan komprehensif, dilengkapi dengan tampilan yang mudah dimengerti, biaya transaksi yang terjangkau, dan fitur-fitur terkini, UOB Kay Hian hadir untuk membantu pengguna memaksimalkan potensi dalam melakukan perdagangan saham.
Yacinta Fabiana Direktur PT UOB Kay Hian Sekuritas menyampaikan, perusahaan juga berkomitmen untuk menjaga keamanan investor dalam bertransaksi. Oleh karena itu, UTRADE, di bawah naungan PT UOB Kay Hian Sekuritas Indonesia telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan aplikasi UTRADE Indonesia dengan produk, fitur, dan layanan terkini dan lengkap sesuai kebutuhan para investor.
Head IT, Nisfu Syahril menambahkan, Aplikasi UTRADE juga telah dirancang untuk membantu para investor menganalisa saham yang akan dibeli. Aplikasi perdagangan secara online yang telah diperbaharui dengan web trading sebagai tambahan platform yang baru akan memberikan pengalaman perdagangan yang komprehensif di berbagai perangkat (Dekstop app, web trading serta android & iOS).
UTRADE Revamp di bangun dengan technology infrastruktur server paling baru dan canggih disertai dengan infrastuktur keamanan yang mumpuni untuk menjaga keamanan dan kelancaran nasabah dalam bertransaksi saham di Bursa efek Indonesia.
Head E-Business, Indri Ariyani menyampaikan, bahwa saat ini UTRADE memiliki 9 fitur Automatic Order (AO), dimana nasabah dapat melakukan one day trade untuk meminimalisir kerugian dan memaksimalkan keuntungan.
Fitur ini juga dapat membantu nasabah dalam mengirim order sesuai kondisi yang diinginkan, sehingga pada saat kondisi sudah terpenuhi maka secara otomatis sistem akan mengirimkan instruksi trading ke JATS BEI.
Instruksi Investor antara lain: Basket Order, Basket, GTD (Good Till date), Day Order, Smart Buy/Sell, Smart Portfolio, One Cancel Other, Split Order, Auto Lot (Split otomatis jika lot order > 50 rb lot) dan Trailing Stop Loss. “Segera download aplikasi UTRADE Indonesia sekarang dan rasakan pengalaman baru berinvestasi,” Pungkas Indri.