Home / Otoritas / Bursa Efek Indonesia / PT Mitra Keluarga Karya sehat Tbk Catat Peningkatan Laba 68 Persen Jadi Rp 882 Miliar Di Kuartal III 2021

PT Mitra Keluarga Karya sehat Tbk Catat Peningkatan Laba 68 Persen Jadi Rp 882 Miliar Di Kuartal III 2021

Marketnews.id Bisnis di sektor kesehatan dan turunannya dalam dua tahun terakhir sejak pendemi Covid-19, terus mengalami peningkatan signifikan.

PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) selama sembilan bulan pertama tahun ini mampu meraih peningkatan laba signifikan sebesar 68 persen dibanding laba yang diraih tahun lalu. Laba yang diraih perseroan naik dari Rp 525 miliaran pada 2020, jadi Rp882 miliar pada September 2021.

Selama sembilan bulan pertama tahun ini, PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) membukukan laba bersih Rp882,77 miliar atau mengalami kenaikan 68% dibanding perolehan di periode yang sama 2020, yakni senilai Rp525,44 miliar.


Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan di Jakarta, Senin, 1 Nopember 2021, MIKA mampu meraih pendapatan bersih selama sembilan bulan pertama 2021 sebesar Rp3,41 triliun atau lebih lebih besar 47% dibandingkan pendapatan bersih per kuartal III-2020 senilai Rp2,32 triliun.


Seiring dengan pertumbuhan pendapatan tersebut, beban pokok pendapatan yang dikeluarkan MIKA selama sembilan bulan pertama tahun ini meningkat menjadi Rp1,62 triliun dari Rp1,22 triliun pada periode yang sama di 2020.


Sehingga, laba bruto perseroan per kuartal III-2021 menjadi Rp1,78 triliun atau lebih besar dibanding per kuartal III-2020, yakni Rp1,09 triliun.

Adapun jumlah laba usaha MIKA selama sembilan bulan pertama 2021 tercatat Rp1,27 triliun atau masih lebih besar dibanding laba usaha per akhir September 2020 yang senilai Rp673,87 miliar.


Sementara itu, laba sebelum pajak yang dicatatkan MIKA untuk periode per 30 September 2021 adalah Rp1,31 triliun atau mengalami kenaikan dibanding per 30 September 2020, senilai Rp721,12 miliar.


Dengan jumlah beban pajak penghasilan (neto) untuk periode yang berakhir 30 September 2021 sebesar Rp298,2 miliar, maka laba bersih tahun berjalan yang dicatatkan MIKA menjadi Rp1,01 triliun.

Sedangan besaran laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk per kuartal III-2021 sebesar Rp882,77 miliar.


Per 30 September 2021, total liabilitas MIKA tercatat melonjak menjadi Rp901,63 miliar dari Rp855,19 miliar per 31 Desember 2020. Sedangkan total ekuitas per akhir kuartal III-2021 meningkat menjadi Rp5,8 triliun dari posisi per akhir Desember 2020 sebesar Rp5,52 triliun.

Check Also

RATU Alami Penurunan Laba Bersih 43,2 Persen Jadi USD13, 867 Juta Di 2024

MarketNews.id-Raharja Energi Cepu (RATU), membukukan pertumbuhan pendapatan bersih 22,7 persen secara tahunan menjadi USD57,743 juta …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *