Home / Otoritas / Bursa Efek Indonesia / Penjualan Mobil Astra Grup Capai 54.713 Unit Di Maret 2022, Naik 11.500 Unit

Penjualan Mobil Astra Grup Capai 54.713 Unit Di Maret 2022, Naik 11.500 Unit

Marketnews.id Penjualan mobil Astra Grup sepanjang bulan Maret 2022 meningkatkan 27 persen dibandingkan bulan Februari. Adanya stimulus dan jelang hari Raya Idul Fitri membuat penjualan mobil meningkat signifikan. Sedangkan dari sisi jenis mobil yang terjual tidak jauh berbeda dengan bulan sebelumnya.

Kinerja penjualan mobil oleh PT Astra International Tbk (ASII) pada Maret 2022 meningkat. Pada periode itu jumlah mobil yang berhasil dilepas ke pasar mencapai54.713 unit atau naik dibandingkan periode Februari 2022 sebanyak 43.023 unit. Jumlah ini juga melampaui catatan penjualan pada Maret 2021 yang hanya terjual 45.521 unit.


Head of Corporate Communications ASII, Boy Kelana Soebroto, mengatakan dari realisasi penjualan mobil milik Astra pada Maret 2022, tertinggi adalah merek Toyota dan Lexus yang mencapai 33.515 unit.


Kemudian Daihatsu angka penjualannya mencapai 17.465 unit. Selanjutnya Isuzu mencapai 3.420 unit dan UD Truck sebanyak 248 unit. Sementara yang terendah adalah Peugeot sebanyak 65 unit.


“Penjualan mobil Astra pada bulan Maret 2022 mengalami kenaikan 27 persen dibanding bulan sebelumnya. Hal ini turut dipengaruhi oleh adanya perpanjangan insentif PPnBM tahun ini, penyelenggaraan Jakarta Auto Week, dan faktor kenaikan permintaan menjelang lebaran” ujar Boy Kelana Soebroto dalam keterangannya.


Dijelaskan untuk produk-produk mobil yang terjual berdasarkan data Gaikindo, per Maret 2022 lalu  market share  mobil Astra mencapai 56 persen. Sementara untuk produk mobil jenis LCGC  market share -nya mencapai 78 persen.

Pada kuartal pertama tahun ini angka penjualannya naik 41 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2021.


“Kami berharap minat dan daya beli masyarakat terus menguat sehingga dapat menjadi katalisator pemulihan industri otomotif Indonesia,” pungkasnya.

Check Also

Target Prapenjualan PANI Turun 3,6 Persen Jadi Rp5,3 Triliun Di 2025

MarketNews.id- Pantai Indah Kapuk Dua (PANI), emiten properti kongsian Agung Sedayu milik Sugianto Kusuma alias …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *