Home / Korporasi / BUMN / Bank BRI Siapkan Rp3 Triliun Buat Manajemen Dan Karyawan Berprestasi

Bank BRI Siapkan Rp3 Triliun Buat Manajemen Dan Karyawan Berprestasi

MarketNews.id-Bank Rakyat Indonesia (BBRI), menyiapkan dana sebesar Rp3 triliun untuk mengenjot kinerja karyawan, jajaran direksi dan komisaris.

Caranya, emiten bank pelat merah itu akan membeli kembali saham (buy back) perseroan sebanyak banyak 10 persen dari modal ditempatkan disetor penuh.

Aksi korporasi ini akan dihelat setelah persetujuan pemodal dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tanggal 11 Maret 2025.

Jika mendapat restu, BBRI telah menunjuk salah satu Anggota Bursa untuk melakukan buy back dengan harga yang dianggap wajar mulai pada tanggal 12 Maret 2025-11 Maret 2026.

BBRI menilai, bila semua dana yang disiapkan tersebut dibelanjakan saham perseroan, maka aset dan ekuitas akan berkurang Rp3 triliun.

Tapi laba per saham terkerek 1,27 poin menjadi Rp278 per lembar dari Rp277 per helai.

CAR menyusut 0,29 persen menjdi 24,68 persen dari 24,96 persen. ROE tumbuh 0,18 persen menjadi 19,04 persen dari 18,86 persen. Semua asumsi ini menggunakan data keuangan per 30 September 2024.

Setelah saham treasury (buy back 2025)  terkumpul, BBRI akan mengalihkannya kepada karyawan dan manajemen melalui program kepemilikan saham.

Hanya saja tak semua karyawan menerimanya. BBRI akan memberikannya secara selektif kepada karyawan yang memenuhi kriteria tertentu, diantaranya karyawan tetap yang merupakan Top Talent dan Value Creator yang ditetapkan oleh Direksi Perseroan.

Sedangkan kepada manajemen dibagikan kepada seluruh Direksi dan Komisaris Non Independen yang memenuhi kriteria dan berdasarkan kinerja BBRI.

BBRI mengungkapkan, telah melaksanakan Buyback dalam rangka Program Kepemilikan Saham Pekerja, dan/atau Direksi dan Dewan Komisaris sejak tahun 2015.

Program ini  dilanjutkan tahun 2020. Kemudian telah mengalihkan sebagian saham treasury tahun 2022 untuk program Kepemilikan Saham.

“Program tersebut merupakan bagian dari upaya Perseroan untuk mendorong engagement pekerja terhadap keberlanjutan peningkatan kinerja Perusahaan dalam jangka panjang,” tulis manajemen BBRI dikutip Sabtu 1 Februari 2025.

Abdul Segara

Check Also

Pertamina Turunkan Harga Avtur Di 37 Bandara Udara

MarketNews.id-PT Pertamina (Persero), akan menurunkan harga Avtur di 37 lokasi Bandar Udara dalam rangka mendukung …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *