Home / Otoritas / Bursa Efek Indonesia / Astra International Tbk (ASII) Alokasikan Dividen Rp9,67 Triliun Dari Laba Rp 20,19 Triliun

Astra International Tbk (ASII) Alokasikan Dividen Rp9,67 Triliun Dari Laba Rp 20,19 Triliun

Marketnews.id Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan PT Astra international Tbk (ASII) tahun buku 2021 telah berakhir dengan beberapa keputusan penting diantaranya membagikan dividen tunai sebesar Rp 9,67 triliun dan alokasi buat laba ditahan sebesar Rp 10,52 triliun.

Besarnya laba ditahan mengindikasikan manajemen mempersiapkan dana siaga bila perkembangan perekonomian tidak menentu lantaran ekonomi global akibat konflik Rusia- Ukraina dan dampak lanjutannya.

PT Astra International Tbk (ASII) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Rabu 20 April 2022 dan memutuskan pembagian dividen Rp239 per lembar saham atau setara Rp9,67 triliun dari laba bersih tahun 2021 yang sebesar Rp20,19 triliun.


“Rp9,67 triliun ini dibagikan sebagai dividen tunai, termasuk di dalamnya dividen interim sebesar Rp45 setiap saham atau seluruhnya berjumlah Rp1,82 triliun yang telah dibayarkan pada tanggal 29 Oktober 2021,” ujar Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communications ASII dalam keterangannya, Rabu 20 April 2022.


Lebih jauh dijelaskan bahwa pembayaran dividen akan dilakukan dengan memperhatikan ketentuan-ketentuan pajak, Bursa Efek Indonesia dan ketentuan pasar modal lainnya yang berlaku. Selain itu dalam RUPST itu juga diputuskan untuk menggunakan laba sebesar Rp10,52 triliun sebagai laba ditahan.


“Hasil RUPST menyetujui dan menerima baik laporan tahunan untuk tahun buku 2021,” ulasnya.


Selain itu, pemegang saham juga menyetujui pengangkatan Hamdani Dzulkarnaen Salim sebagai Direktur, John Raymond Witt sebagai Komisaris dan Stephen Patrick Gore sebagai Komisaris.

Dengan begitu susunan pengurus ASII untuk periode 2022 yaitu :


Presiden Direktur : Djony Bunarto Tjondro
Direktur : Johannes Loman
Direktur : Suparno Djasmin
Direktur : Chiew Sin Cheok
Direktur : Gidion Hasan
Direktur : Henry Tanoto
Direktur : Santosa
Direktur : Gita Tiffani Boer
Direktur : FXL Kesuma
Direktur : Hamdani Dzulkarnaen Salim


Dewan Komisaris Perseroan:
Presiden Komisaris : Prijono Sugiarto
Komisaris Independen : Sri Indrastuti Hadiputranto
Komisaris Independen : Rahmat Waluyanto
Komisaris Independen : Apinont Suchewaboripont
Komisaris Independen : Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro
Komisaris : Anthony John Liddell Nightingale
Komisaris : Benjamin William Keswick
Komisaris : John Raymond Witt
Komisaris : Stephen Patrick Gore
Komisaris : Benjamin Birks.

Check Also

Kilang Pertamina Internasional Hasilkan Dekarbonisasi 430 Ribu Ton CO2 Eq

MarketNews.id-Net Zero Emission (NZE) tahun 2060 atau lebih cepat merupakan program yang perlu mendapatkan dukungan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *