MarketNews.id Posisi menentukan prestasi. Candaan semasa zaman sekolah dulu itu rupanya bukan gurauan kosong. Tawangmangu, sebuah kecamatan di Kabupaten Karanganyar di lereng barat Gunung Lawu membuktikannya.
Karena posisinya, Tawangmangu menjadi primadona pariwisata Karanganyar. Jaraknya pun hanya sekitar 37 kilometer timur Solo. Di sepanjang sisi kiri kanan jalan selepas perbatasan Jawa Timur – Jawa Tengah berderet tempat wisata. Dengan udara yang sejuk dan dingin Tawangmangu sejak dulu memang terkenal memiliki banyak destinasi wisata alam menawan. Saat hari libur, hampir semua tempat wisata di Tawangmangu disesaki pengunjung.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pasti sangat mengenal Tawangmangu. Ganjar lahir dan memiliki masa kecil di Tawangmangu. Potensi wisatanya luar biasa. Jika dulu hanya Grojogan Sewu, camping, Balekambang, sekarang tempat wisata sudah di mana-mana. “Indah sekali tempatnya, berbukit-bukit. Lereng Lawu memang menarik,” tegas Ganjar mempromosikan kampung halamannya.
Ganjar bukan promosi kosong. Saat MarketNews.id melintasi Kawasan Wisata Tawangmangu telah membuktikannya. Memanfaatkan perkembangan teknologi informasi dan sosial media Tawangmangu sukses memperkaya wisatanya. Tidak hanya berbasis wisata alam, tapi telah menjelma menjadi wisata kreatif yang dibuat sedemikian rupa agar terlihat instagrambale.
Kini berkunjung ke Tawangmangu wisatawan tidak hanya bisa menikmati Grojogan Sewu, air terjun yang sudah terkenal sejak dulu. Waktu dan perkembangan teknologi informasi serta sosial media telah menyulap Tawangmangu menjadi wisata modern, inovatif dan kreatif seperti selalu digadang-gadang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.
Banyak pengusaha lokal terinsprisasi mendirikan wisata edukasi dan rekreasi keluarga. Wonderpark Tawangmangu, Lawu Park, Sakura Hills, dan Embun Lawu, mungkin hanya empat objek wisata kreatif berbasis pemandangan alam dan edukasi yang selalu disesaki pengunjung tiap akhir pekan. Beragam aktifitas disajikan. Mulai jeep tour, flying fox, hingga edukasi mengenali binatang dan budaya.
Saat berlebaran di kampung halamannya, Ganjar selaku orang nomor satu di Jateng, sangat bangga dengan tanah kelahirannya itu. “Kita lagi di Sakura Hills, tepat di lereng Gunung Lawu. Lihat saja itu pemandangan gunungnya indah,” ungkap Ganjar sumringah ketika berkeliling di Sakura Hills Mei silam.
Tawangmangu juga memanjakan kaum muda pemuja sosial media. Ratusan café dedesain menarik dan kekinian berderet sepanjang sisi kiri kanan jalan. Semuanya terkonsep dan sangat istragramable. Makanan dan minuman pun kekinian dengan harga beragam. Mulai tiga ribu rupiah dan lebih mahal namun tetap terjangkau kantong anak muda.
Jadi, bila ada waktu, ada baiknya menyempatkan ngobrol santai sambil nyeruput kopi panas di cafe dan tongkrongan hits di Tawangmangu bermandikan alam nan sejuk dan pemandangan memukau. Jangan lupa kosongkan memory penyimpan di hape, karena sangat banyak yang bisa diabadikan melalui foto atau video di Tawangmangu.
HBS