Home / Otoritas / Bursa Efek Indonesia / Satu Lagi Perusahaan Peternakan Dan Pemotongan Ayam Broiler Masuk BEI

Satu Lagi Perusahaan Peternakan Dan Pemotongan Ayam Broiler Masuk BEI

MarketNews.id PT Dewi Shri Farmindo Tbk (DEWI) hari ini dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebagai emiten ke 26 di tahun 2022. Emiten yang bergerak dalam bidang Peternakan dan Pemotongan ayam broiler ini mencatatkan 700 juta lembar saham dengan nominal Rp 50 per saham dengan harga perdana Rp100 per saham. Emiten ini berhasil meraih dana penjualan saham sebesar Rp 70 miliar dimana dana tersebut akan digunakan buat pengembangan usaha.

Saat memulai transaksi perdana pada pembukaan perdagangan hari ini, harga saham PT Dewi Shri Farmindo Tbk (DEWI) langsung menguat 35 persen ke level Rp135 per lembar atau menyentuh titik autorejection atas.
Namun, harga saham berbalik ke level Rp115 atau setara dengan kenaikan 15 persen dari harga penawaran Rp100 per lembar.

Hingga pukul 9.15 WIB, DEWI masih cukup mampu bertahan di zona hijau, dengan penguatan sebesar 26 persen ke level Rp126 per saham.
Sedangkan, frekuensi transaksi tercatat sebanyak 19.710 kali, volume transaksi mencapai 200,24 juta saham dan nilai transaksi tercatat Rp24,87 miliar.


Dewi Shri Farmindo merupakan perusahan asal Cianjur, Jawa Barat yang bergerak di bidang peternakan dan pemotongan ayam broiler. Saat pelaksanaan penawaran umum perdana saham (IPO), DEWI menawarkan saham sebanyak 700 juta lembar bernilai nominal Rp50 per saham atau sebesar 35 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan setelah IPO.


Dengan harga penawaran senilai Rp100 per lembar, maka melalui aksi korporasi ini DEWI mampu meraup dana masyarakat melalui pasar modal mencapai Rp70 miliar. Pada proses IPO, manajemen perseroan menunjuk PT KGI Sekuritas Indonesia dan PT Binaartha Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi Efek.


Rencananya, dana hasil IPO —setelah dikurangi biaya-biaya emisi— akan digunakan untuk pembelian lahan, pembangunan fasilitas rumah pemotongan ayam dan fasilitas broiler commercial farm, serta untuk modal kerja berupa pembelian day old chick (DOC) maupun ayam karkas.

Check Also

Kilang Pertamina Internasional Hasilkan Dekarbonisasi 430 Ribu Ton CO2 Eq

MarketNews.id-Net Zero Emission (NZE) tahun 2060 atau lebih cepat merupakan program yang perlu mendapatkan dukungan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *